Koleksi buku yang dihibahkan mencakup beragam kategori, mulai dari buku agama, cerita, ekonomi, sejarah, dan berbagai bidang lainnya yang bertujuan untuk memperkaya referensi dan wawasan peserta didik serta tenaga pendidik di madrasah. Hibah ini diterima langsung oleh Kepala Madrasah, Mariani, S.Ag., yang menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Perpustakaan Bank Indonesia Wilayah Aceh.
“Kami sangat berterima kasih kepada Perpustakaan Bank Indonesia Wilayah Aceh atas hibah buku yang sangat bermanfaat ini. Buku-buku ini akan semakin meningkatkan minat baca siswa serta mendukung program literasi yang telah kami jalankan di madrasah,” ujar Mariani, S.Ag.
Perwakilan dari Perpustakaan Bank Indonesia Wilayah Aceh menyatakan bahwa hibah buku ini merupakan bagian dari program literasi yang digagas oleh Bank Indonesia dalam rangka meningkatkan budaya baca di kalangan pelajar. Diharapkan, koleksi buku yang diberikan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi para siswa dalam meningkatkan pemahaman mereka terhadap berbagai bidang ilmu.
Dengan adanya hibah ini, MA Darul Ulum Banda Aceh semakin optimis dalam mengembangkan perpustakaan sebagai pusat literasi dan sumber belajar yang inovatif bagi siswa. Ke depan, diharapkan akan terjalin lebih banyak kolaborasi antara lembaga pendidikan dan instansi lain guna mendukung peningkatan literasi di Aceh.[]